Ketua ASD Tagih Janji Penyidik Polres Loteng

Rabu, 2 Oktober 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LOMBOKDAILY.NET -Aliansi Sadar Demokrasi (ASD) Agus Susanto menagih janji pihak penyidik Polres Loteng terhadap Penuntasan Kasus dugaan Ijazah palsu (Pemalsuan Dokumen) oleh oknum anggota DPRD Lombok Tengah, inisial LN asal Dapil Praya Barat – Praya Barat Daya.

“Sebelum event MotoGP, pihak Polres berjanji bahwa pasca event balapan akan langsung gelar perkara penetapan tersangka oknum dewan yang diduga menggunakan ijazah palsu. Tapi nyatanya sampai bulan Oktober, belum ada kejelasan,”.tegas Agus Susanto, Selasa 1 Oktober 2024 dalam rilisnya.

Agus menilai ada perlakuan berbeda dalam penanganan perkara yang dilakukan pihak Polres Loteng. Ia mencontohkan terhadap Alus Darmiah asal Kuta Lombok yang sangat cepat, bahkan proses penetapan tersangka dugaan pengancaman cukup kilat.

“Apa bedanya penanganan perkara oknum dewan yang menggunakan ijazah palsu dengan dugaam pengancaman yang dilakukan Alus Darmiah. Ini keliatan sekali pilih kasih penanganan. Apakah karena Alus masyarakat biasa sehingga cepat ditetapkan tersangka,” tegasnya.

Agus tidak ingin pihak Polres Lombok Tengah berdalih lagi untuk menetapkan tersangka. Apalagi sebelumnya telah ada keterangan ahli pidana, mulai dari Unram, Universitas Indonesia dan Universitas Udayana.

Baca Juga :  Ups !!! Maaf Eror 404 !!!

“Jangan sampai nanti alasan Pilkada, kan lucu kredibilitas penegakan hukum kita kalau ini sampai terjadi,” ketus Agus.

Kendati Demikian, Sekretaris ASD, Lalu Hamdan Jamhur, Ia justru meminta kepada pihak Polres Loteng supaya terbitkan surat perintah penghentian penyidikan (SP3) jika alat bukti, barang bukti, keterangan dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, dan ahli pidana Unram, UI dan UNUD tidak berkualitas.

“Kalau memang mau ditutup perkara ini kenapa harus beralasan selesai event MotoGP. Jangan sampai ujungnya menunggu Pilkada,” sentilnya.

Baca Juga :  Kasat Loteng AKP Puteh Langsung Ke TKP Kecelakaan Beruntun di Jalan Raya Kopang

Jamhur menuntut kepada pihak Polres Lombok Tengah kejelasan hukum atas laporan yang diajukan ASD Loteng beberapa bulan yang lalu.

“Berikan kami kepastian hukum supaya kami tidak bertanya tanya lagi, ada apa dengan aparat penegak hukum di Loteng. Jangan ada mosi tidak percaya terhadap Polres dan Polda NTB,” tutupnya.

Sementara itu Kapolres Loteng AKBP Iwan Hidayat Melalui Kasat Reskrim Polres Lombok Tengah, Iptu. Luq Luq Il Maqnun belum memberikan Jawaban Meski Media sudah klarifikasi. (**)

 

 

 

 

Penulis : Redaksi

Editor : Redaksi

Sumber Berita : Lombokdaily.net

🗂️🗂️🗂️🗂️LOMBOKDAILY TERKAIT

MSQ Daftar Ketua KONI Hari Terakhir
Jubir NGO Loteng, Ultimatum ITDC Untuk Cabut Laporan Terhadap Alus
Ketua Sasaka NTB Minta Kepolisian Untuk Menerapkan RJ Terhadap Tersangka LS dan LAD
AKBP Iwan Hidayat Ucapkan Terima Kasih, Pilkades 24 Desa Kondusif
Isu Murahan Memojokkan TGB Ada Aktor Yang Ingin Ganggu Ketenangan NTB
Tegas!! Berani Calo Jabatan, Gubernur Iqbal Bakal Pidanakan
AMSI NTB Sesalkan Ormas di Lombok Intimidasi Pers melalui Somasi
Malam Puncak Festival BauNyake Tidak Boleh Bawa Senjata dan Miras
Berita ini 51 kali dibaca

🗂️🗂️🗂️🗂️LOMBOKDAILY TERKAIT

Minggu, 23 Maret 2025 - 16:21 WIB

MSQ Daftar Ketua KONI Hari Terakhir

Jumat, 14 Maret 2025 - 14:21 WIB

Jubir NGO Loteng, Ultimatum ITDC Untuk Cabut Laporan Terhadap Alus

Kamis, 13 Maret 2025 - 21:45 WIB

Ketua Sasaka NTB Minta Kepolisian Untuk Menerapkan RJ Terhadap Tersangka LS dan LAD

Sabtu, 1 Maret 2025 - 10:34 WIB

AKBP Iwan Hidayat Ucapkan Terima Kasih, Pilkades 24 Desa Kondusif

Kamis, 27 Februari 2025 - 06:39 WIB

Isu Murahan Memojokkan TGB Ada Aktor Yang Ingin Ganggu Ketenangan NTB

🗂️🗂️🗂️🗂️LOMBOKDAILY TERBARU

Pemerintahan Lombokdaily

Dirut RSUD Praya Dr Mamang Berbagi Dengan Anak Yatim dan Orang Tua Jompo

Minggu, 23 Mar 2025 - 21:50 WIB

Sport Lombokdaiky

MSQ Daftar Ketua KONI Hari Terakhir

Minggu, 23 Mar 2025 - 16:21 WIB

Religi Lombokdaily

Duta Lingkungan NTB Berbagi Cinta Dengan Anak Panti Asuhan 

Minggu, 23 Mar 2025 - 16:05 WIB

Hukrim Lombokdaily

Berkas Dinyatakan Lengkap, Kasus Ijazah Palsu Dilimpahkan Ke Jaksa

Jumat, 21 Mar 2025 - 16:33 WIB

Kepolisian Lombokdaily

Operasi Ketupat Rinjani 2025

Kamis, 20 Mar 2025 - 22:56 WIB