Klarifikasi : Fakta Sebenarnya tidak Ada Ancam Tembak Warga

Senin, 3 Februari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LOMBOKDAILY.NET – Sebuah video di media sosial dan pemberitaan yang memberitakan terkait keributan seorang kontraktor di Lombok Tengah dengan warga setempat, Minggu 2 Februari 2025.

Bahkan video yang diunggah oleh salah satu media, menarasikan bahwa seorang kontraktor berinisial IK itu mengancam ingin menembak warga yang saat itu datang menggunakan sebilah senjata tajam.

Namun, saat dimintai klarifikasi, IK kepada media menjelaskan bahwa video dan narasi yang viral di media sosial tersebut tidak sesuai, karena fakta nya warga tersebut lah yang awalnya mengancam menggunakan parang.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

Baca Juga :  Penyelesaian PPPK Bulan Oktober Tahun 2025

“Bisa dilihat dan didengar dalam video tersebut, saya mengatakan bila perlu gak usah pakai parang, tembak aja sekalian, itu yang saya katakan, bukan saya yang mau menembak warga,” terangnya.

Ia menyayangkan media sosial dan media mainstream yang memberitakan tidak sesuai dengan fakta dan tanpa konfirmasi juga kepadanya sebelum berita itu dinaikan..

“Kita sudah klarifikasi dengan media yang menaikan pemberitaan tersebut, bahwa narasi dalam berita bukan saya yang mau menembak, tetapi karena warga mengancam dengan parang (inak Dewi) saya respon dengan mengatakan bila perlu gak usah pakai parang tapi tembak sekalian,” katanya.

Baca Juga :  Selamat! Firdauz Hairul Diaz Terpilih Jadi Ketua PMII Mataram

Bahkan saat kejadian, warga tersebut sempat melayangkan parang ke arah tangan IK, untungnya ia cepat menghindar sehingga tidak terjadi luka.

Padahal IK datang ke lokasi untuk bertanya kenapa ibu-ibu tersebut marah-marah dengan membawa senjata tajam. IK sedikit marah karena ibu-ibu sempat melayangkan senjata tajam ke arahnya.

Sebelumnya, banyak media yang memberitakan video yang viral tentang keributan antara seorang pria yang menggunakan helm putih berinisial IK dengan seorang warga yakni Inak Dewi.

 

Di pemberitaan disebut bahwa Inak Dewi itu sempat mendapatkan ancaman tembak dari kontraktor. Dalam video itu tampak wanita itu debat dengan beberapa pria yang diduga pekerja proyek. Salah satunya IK yang menggunakan helm putih.

Baca Juga :  Proyek Sudah Selesai, PT. Fulmoon Malah Diduga Tak Mau Bayar Material

 

IK menjelaskan bahwa Inak Dewi yang ribut-ribut, bukanlah yang mempunyai tanah, dan tanah yang menjadi lokasi proyek tersebut sudah terdapat SHM atau hak milik. Tidak ada dasar warga untuk ribut-ribut di lokasi proyek itu.

Menurut IK, pemberitaan di media telah mencoreng nama baik pihak perusahaan dan nama baik dirinya, sehingga ia meminta media tersebut segera memuat klarifikasi dan fakta yang sebenar agar berita itu berimbang.(**).

Penulis : Redaksi

Editor : Redaksi

Sumber Berita : Lombokdaily.net

🗂️🗂️🗂️🗂️LOMBOKDAILY TERKAIT

Polisi Tetapkan Sembilan Tersangka Terkait Kasus Pencabulan di Batukliang
Polsek dan Kades Mediasi Dua Kelompok Pemuda Yang Saling Ancam di Media Sosial
Tim Inafis SatReskrim Olah TKP Penemuan Mayat Bayi di Sungai Srigangga Praya
Bripka Dahlan Syamsudin Terjun ke Sungai Selamatkan Anak Tenggelam
Polisi Belum Mengeluarkan Realis Terkait Identitas Mayat Di Pantai Are Guling
Bersihkan Sisa Material Pasca Banjir di Pujut
Polres Loteng Berikan Bansos dan Layanan Kesehatan bagi Warga Terdampak Banjir di Pujut
Kubah Masjid Agung Praya Terbakar, Dugaan Sementara Akibat Konsleting Listrik 
Berita ini 13 kali dibaca

🗂️🗂️🗂️🗂️LOMBOKDAILY TERKAIT

Jumat, 7 Maret 2025 - 16:43 WIB

Polisi Tetapkan Sembilan Tersangka Terkait Kasus Pencabulan di Batukliang

Rabu, 5 Maret 2025 - 21:18 WIB

Polsek dan Kades Mediasi Dua Kelompok Pemuda Yang Saling Ancam di Media Sosial

Sabtu, 1 Maret 2025 - 23:14 WIB

Tim Inafis SatReskrim Olah TKP Penemuan Mayat Bayi di Sungai Srigangga Praya

Minggu, 23 Februari 2025 - 06:15 WIB

Bripka Dahlan Syamsudin Terjun ke Sungai Selamatkan Anak Tenggelam

Rabu, 19 Februari 2025 - 11:22 WIB

Polisi Belum Mengeluarkan Realis Terkait Identitas Mayat Di Pantai Are Guling

🗂️🗂️🗂️🗂️LOMBOKDAILY TERBARU

Politik Lombokdaily

Pantau Arus Mudik Lebaran, Gubernur Iqbal Pastikan Semua Berjalan Baik

Kamis, 27 Mar 2025 - 16:27 WIB

Kepolisian Lombokdaily

Polres Bima Kota Patroli Malam dan Patroli Menjelang Sahur Di Bulan Puasa 

Rabu, 26 Mar 2025 - 09:31 WIB

Kepolisian Lombokdaily

Polri Periksa Saksi Tiga Oknum TNI Terkait Kasus Penjualan Senjata Api

Selasa, 25 Mar 2025 - 19:58 WIB

Kepolisian Lombokdaily

Sat Lantas Rutinkan Patroli Malam Hingga Subuh Cegah Balap Liar dan Balap Lari 

Selasa, 25 Mar 2025 - 19:51 WIB