ITDC & Gugah Nurani Indonesia Kolaborasi Bangun Kapasitas Pedangan Asongan

Kamis, 21 Desember 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LOMBOKDAILY.NET – PT Pengembangan Pariwisata Indonesia/Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) bekerja sama dengan Yayasan Gugah Nurani Indonesia (GNI), mengadakan program Capacity Building 2023 pada 11-13 Desember 2023 bagi para calon pengurus asosiasi pedagang asongan di kawasan The Mandalika.

Bertempat di VIP Deluxe Pertamina Mandalika International Circuit, kawasan The Mandalika, Lombok Tengah, NTB, kegiatan ini menekankan pentingnya peningkatan kapasitas dalam sektor hospitality destinasi pariwisata, manajemen asosiasi, dan perhatian khusus pada penyusunan kebijakan perlindungan anak di The Mandalika.

Baca Juga :  BangAbah Didukung Ratusan Nahdiyin NU Loteng, Hingga Siap Menangkan Pilgub NTB

General Manager The Mandalika Molin Duwanno menyampaikan, dengan diadakannya kegiatan ini, kami berharap calon pengurus asosiasi pedagang asongan yang baru terbentuk ini akan menjadi entitas mandiri yang mampu mengelola dan membina pedagang asongan di Kawasan Mandalika.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Seiring dengan itu, diharapkan pula adanya sinergi yang positif antara asosiasi ini dengan pemangku kepentingan lainnya untuk mendukung pengembangan ekonomi lokal dan pariwisata di kawasan ini,”katanya.

Baca Juga :  Kapolres Sumbawa Didampingi Ketua Bhayangkari Bagikan Takjil Pada Pengguna Jalan

Selama periode pelatihan, para calon pengurus asosiasi pedagang asongan tidak hanya mendapatkan pengetahuan dan keterampilan yang diperlukan dalam bidangnya, tetapi juga telah berhasil menyusun Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD ART) serta Rencana Kerja Tahun 2024 bagi Asosiasi Pedagang Asongan Mandalika.

Program capacity building ini merupakan program multi years yang berkolaborasi dengan GNI. Tahun depan, program ini akan dilanjutkan kembali dengan tujuan untuk meningkatkan kapasitas asosiasi dalam pengembangan usaha para pedagang asongan.

Baca Juga :  Ini Keren! JDM Run 2024 Bakal digelar di Sirkuit Mandalika

“Program Capacity Building Series ini mencerminkan komitmen bersama untuk memajukan sektor pedagang asongan di kawasan The Mandalika, melibatkan para pedagang secara aktif dalam proses pengambilan keputusan, serta meningkatkan kualitas layanan dan keberlanjutan usaha mereka,”tutup Molin.

🗂️🗂️🗂️🗂️LOMBOKDAILY TERKAIT

Korban Banjir di Lape Terima Bantuan dari LMI dan INTI Provinsi NTB
Bupati Pathul Imbau Warganya Agar Menjaga Keamanan Dalam Merayakan Pergantian Tahun 2025
Bandara Lombok Siap Sambut Momentum Natal 2024 dan Tahun Baru 2025
Juicy Luicy Band Asal Bandung, Meriahkan Memoria 2024 Di Eks Bandara Selaparang 
Festival Event Bau Nyale Jatuh pada Selasa Malam 18 Februari 2025
Mq Iqbal Langsung Bicara Dengan Dubes Di Malaysia, Jenazah 7 PMI Asal Lombok Minggu Depan Dipastikan Pulang Ke Lombok
Masjid Nurul Jinan Batunyala Disumbang Kapolres
Alfamart dan Lukajel Gelar Posyandu di 34 Kota, Komitmen untuk Generasi Sehat Indonesia
Berita ini 108 kali dibaca

🗂️🗂️🗂️🗂️LOMBOKDAILY TERKAIT

Rabu, 22 Januari 2025 - 18:31 WIB

Korban Banjir di Lape Terima Bantuan dari LMI dan INTI Provinsi NTB

Senin, 30 Desember 2024 - 05:18 WIB

Bupati Pathul Imbau Warganya Agar Menjaga Keamanan Dalam Merayakan Pergantian Tahun 2025

Kamis, 19 Desember 2024 - 09:53 WIB

Bandara Lombok Siap Sambut Momentum Natal 2024 dan Tahun Baru 2025

Kamis, 19 Desember 2024 - 06:27 WIB

Juicy Luicy Band Asal Bandung, Meriahkan Memoria 2024 Di Eks Bandara Selaparang 

Rabu, 11 Desember 2024 - 21:41 WIB

Festival Event Bau Nyale Jatuh pada Selasa Malam 18 Februari 2025

🗂️🗂️🗂️🗂️LOMBOKDAILY TERBARU

Pendidikan Lombokdaily

Mahasiswa KKN PMD Unram Mengadakan Penanaman Bibit Massal Didesa Seteling 

Selasa, 28 Jan 2025 - 08:12 WIB

Kepolisian Lombokdaily

Kasi Humas Salurkan Bantuan Semen untuk Pembangunan Masjid di Praya

Sabtu, 25 Jan 2025 - 00:42 WIB