LOMBOKDAILY.NET – Sekitar dua bulan dipakai, sejumlah bagian dari bangunan Puskesmas Batu Jangkih Kecamatan Praya Barat Daya (Prabarda), ambruk diterjang angin kencang.
LINK VIDEO:
https://fb.watch/qQP8OyljRq/?mibextid=Nif5oz
Akan ambruknya puskesmas tersebut, sebelumnya telah diwanti-wanti oleh LSM Lidik NTB, karena diduga dikerjakan tidak sesuai spek. Hal itu, kini setidaknya mulai terbukti.
“Kami dari sedari awal sudah melihat indikasi tidak sesuai spek sejak pondasinya dulu ambruk,”ujar Sekretaris LSM Lidik NTB, Agus Susanto Sabtu 16 Maret 2024 kepada Lombokdaily.net.
Pihaknya lanjut Agus Susanto, bahkan sudah melaporkan dugaan tersebut ke Kejaksaan Negeri Praya. Bahkan Lidik NTB akan kembali mengadukan hal tersebut, guna untuk menemukan titik terang atas pembangunan pusksemas baik itu dari pihak kontraktor ataupun yang lainnya.
“Masak puskesmas tempat orang sakit ambruk dan tidak sesuai spek, masyarakat resah atas hal tersebut,”tandas Agus Susanto.
Kepala Dinas Kesehatan (Kadikes) Lombok Tengah, dr. Lalu Suhardi, dikonfirmasi via WA atas hal tersebut, belum memberikan jawaban. (Sritazaka)