Polres Loteng Gelar Upacara Sertijab PJU Dan Sejumlah Kapolsek

Selasa, 4 Februari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LOMBOKDAILY.NET – Polres Lombok Tengah menggelar upacara serah terima jabatan Kasat Intelkam, Kapolsek Janapria, Kapolsek Jonggat dan Kapolsek Praya Tengah di Lapangan Apel Mapolres Loteng.

Upacara tersebut dipimpin langsung Kapolres Lombok Tengah AKBP Iwan Hidayat, S.I.K, Selasa (4/2). Turut hadir Wakapolres, PJU, para Kapolsek Jajaran dan Personel Polres Lombok Tengah.

Kasat Intelkam yang sebelumnya di emban AKP Dozer Trisatria Armada, S.T.K.,S.I.K kini digantikan I Komang Sugiarne, S.H sedangkan Kapolsek Janapria kini dijabat IPTU I Made Wiana menggantikan IPTU Wayan Kariana karena sudah memasuki purna tugas.

Sementara itu Kapolsek Jonggat kini diduduki IPTU Agus Priyatno, S.H yang sebelumnya menjabat Kapolsek Praya Tengah menggantikan AKP I Nyoman Daweg yang sudah memasuki masa pensiun, sedangkan Kapolsek Praya Tengah kini diemban IPDA Aswina Anggara menggantikan IPTU Agus Priyatno, S.H.

Dalam sambutannya AKBP Iwan Hidayat, S.I.K mengatakan, serah terima jabatan dalam organisasi Polri merupakan hal yang rutin dilaksanakan karena ini merupakan salah satu proses dan kebutuhan organisasi.

Ini juga merupakan upaya untuk memberikan kesempatan pada anggota untuk mengembangkan karir serta menjadi siklus yang memang harus dilakukan demi tercapainya tujuan organisasi.

Baca Juga :  Saat Kapolda NTB Sambut Pak Presiden

“Jadi, tanggung jawab atas suatu jabatan adalah amanah sekaligus kepercayaan, dimana di dalamnya mengandung konsekuensi yang tidak ringan, sehingga setiap jabatan yang diemban dituntut untuk dapat menampilkan kinerja terbaik agar mampu membawa perubahan ditengah-tengah masyarakat,” ujarnya.

Kapolres pun menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada pejabat lama yang telah melaksanakan tugas dengan baik selama bertugas di Polres Lombok Tengah.

Baca Juga :  Mahasiswi Kedokteran Unram Kirana Manggali Sabet Mahkota Duta Lingkungan 2024

“Ilmu yang pernah didapat selama ini di Polres Lombok Tengah nantinya dapat diteruskan dan ditingkatkan di kesatuan tempat bertugas yang baru,” terangnya.

Sementara itu, untuk pejabat baru agar menyusaikan tugas barunya dengan secepatnya, menyesuaikan diri dengan lingkungan, sehingga dapat memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan dapat menghadapi tuntutan tugas kedepannya yang semakin kompleks,” selamat bertugas kepada Kapolsek semoga apa yang kita kerjakan pada hari ini bisa bermanfaat bagi masyarakat di kabupaten Loteng,” tutup Kapolres.(**)

 

 

 

Penulis : Rossi

Editor : Redaksi

Sumber Berita : Lombokdaily.net

🗂️🗂️🗂️🗂️LOMBOKDAILY TERKAIT

Wakapolres Loteng Hadiri Acara Halal Bihalal di Ponpes Nurul Ijtihad Al-Ma’rif NU Lanser
Wakapolres Nasrullah dan Kabag Logitik Suherdi Dimutasi
Amankan Objek Vital, Direktorat Pamobvit Polda NTB Intensifkan Pengawasan di KEK Mandalika
Apel Pengamanan Pawai Takbiran, Polres Loteng Libatkan Ratusan Personel Gabungan
Polres Bima Kota Patroli Malam dan Patroli Menjelang Sahur Di Bulan Puasa 
Polri Periksa Saksi Tiga Oknum TNI Terkait Kasus Penjualan Senjata Api
Sat Lantas Rutinkan Patroli Malam Hingga Subuh Cegah Balap Liar dan Balap Lari 
Polsek Bayan Rutinkan Laksanakan Pengamanan Sholat Tarawih Selama Bulan Suci Ramadhan
Berita ini 41 kali dibaca

🗂️🗂️🗂️🗂️LOMBOKDAILY TERKAIT

Rabu, 16 April 2025 - 14:59 WIB

Wakapolres Loteng Hadiri Acara Halal Bihalal di Ponpes Nurul Ijtihad Al-Ma’rif NU Lanser

Rabu, 16 April 2025 - 07:19 WIB

Wakapolres Nasrullah dan Kabag Logitik Suherdi Dimutasi

Selasa, 15 April 2025 - 17:55 WIB

Amankan Objek Vital, Direktorat Pamobvit Polda NTB Intensifkan Pengawasan di KEK Mandalika

Minggu, 30 Maret 2025 - 20:21 WIB

Apel Pengamanan Pawai Takbiran, Polres Loteng Libatkan Ratusan Personel Gabungan

Rabu, 26 Maret 2025 - 09:31 WIB

Polres Bima Kota Patroli Malam dan Patroli Menjelang Sahur Di Bulan Puasa 

🗂️🗂️🗂️🗂️LOMBOKDAILY TERBARU

Kesehatan Lombokdaily

Penyakit DBD Menjadi Perhatian Serius di Loteng

Rabu, 16 Apr 2025 - 20:34 WIB

Hukrim Lombokdaily

‎Pelaku Pencurian Hewan Ternak di Pujut Ditahan

Rabu, 16 Apr 2025 - 15:57 WIB

Pemerintahan Lombokdaily

Bupati Pathul Menyadari Tidak Alergi Kritik 

Rabu, 16 Apr 2025 - 11:55 WIB

Pemerintahan Lombokdaily

Pengurus PKK Diharapkan Mendidik Anak Dikabupaten Loteng 

Rabu, 16 Apr 2025 - 11:48 WIB