LOMBOKDAILY.NET – Dihadapan 118 kepala desa (kades) yang masa jabatanya dikukuhkan, HL.Pathul Bahri S.Ip M.AP, tegas kalau dirinya pada Pilkada Lombok Tengah 2024 ini, akan kembali bersama Dr.HM.Nursiah S.Sos M.Si akan kembali ikhtiar di Lombok Tengah (Loteng).
Pernyataan tersebut, diungkap Bupati Loteng itu saat memberikan sambutan pada acara peringatan Rahman Rahim Day sekaligus pemgukuhan perpanjangan masa jabatan 118 kades pada Rabu 17 Juli 2024 di Ballroom Lantai 5 Kantor Bupati Loteng.
“InsyaAllah saya bersama den tuan Dr.Nursiah, akan kembali ihktiar di Kaupaten Lombok Tengah,” ungkap HL.Pathul Bahri yang disambut tepuk tangan riuh seluruh kades yang hadir.
Ikhtiarnya kembali di Loteng lanjut Bupati, salah satu alasanya karena banyaknya berbagai rencana pembangunan yang akan dilakukan di Tatas Tuhu Trasna tersebut.
Salah satunya Rumah Sakit Yatim dan Duafa tersenyum yang membutuhkan perhatian penuh pemerintah daerah agar bisa terwujud sesuai harapan.