PJs Bupati Loteng Abdul Aziz Mengingatkan para Aparatur Sipil Negara atau ASN untuk Berlaku Netral.

Kamis, 3 Oktober 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LOMBOKDAILY.NET -Pelaksana Tugas Sementara Bupati Kabupaten Lombok Tengah melakukan Kunjungan Ke Sekertariatan Kantor Bawaslu Yang terletak dijalan umum Praya-Mantang berlokasi di EKs Kantor Dikes berlangsung Rabu 2 Oktober 2024.

Kedatangan Pjs itu adalah Untuk memastikan hubungan Pemerintah dengan penyelenggara terjalin komunikasi dengan baik.

“kedatangan Pemda ke Kantor Bawaslu juga untuk memastikan Pilkada 27 November 2024 tetap berjalan dengan aman dan damai, kami bersilaturahmi kesini ingin memastikan urusan pemerintahan berjalan dengan baik, guna mengawal keberlangsungan Pilkada 2024 berjalan dengan baik,” kata Pjs Bupati Lombok Tengah Abdul Aziz.

Selaku Pejabat Pembina Kepegawaian, Abdul Aziz mengingatkan para Aparatur Sipil Negara atau ASN untuk berlaku netral.

“Setiap apel pagi, kami mengingatkan ASN berlaku netral, agar tidak ada kegaduhan dan Kambtimas tidak tergangggu. Apa yang menjadi larangan jangan dilakukan,” ungkapnya.

Lebih lanjut Abdul Aziz mengatakan bahwa, tugas utama sebagai Pjs Bupati adalah memastikan Pilkada Loteng berjalan sesuai yang diharapkan yaitu transparan dan jujur.

Baca Juga :  Dewan Suhaidi Manfaatkan Masa Reses di Dapilnya

“Bersama dengan Bawaslu, kita mengawal Pilkada 2024 agar berjalan sukses dengan luber jurdil,” ucapnya.

Ketua Bawaslu Lombok Tengah Lalu Fauzan Hadi memberikan apresiasi kepada Pjs Bupati Lombok Tengah yang telah melakukan kunjungan ke kantor Bawaslu.

“Sebelumnya kami memang sudah berencana melakukan silaturahmi kepada Pjs Bupati. Alhamdulillah beliau inisiatif sendiri datang kepada kami,” tuturnya.

Fauzan Hadi mengungkapkan keinginannya membangun sinergitas yang baik selama proses penyelenggaran Pilkada 2024. Terutama terkait koordinasi dan komunikasi kedua lembaga.

“Banyak hal yang perlu kami koordinasikan dan komunikasikan dengan pemerintah daerah. Perlu untuk diketahui bahwa kami telah membentuk Pokja pengawasan kampanye
Pokja Netralitas ASN, dan Pokja isu-isu negatif yang anggota Pokja terdiri dari Bawaslu, Pemerintah Daerah, Kejaksaan dan Kepolisian,” ujarnya.

Baca Juga :  Pelaksanaan Pekan Imunisasi Nasional di Loteng Sukses

Menurut Fauzan, dibentuknya Pokja tersebut untuk mewujudkan sinergitas pengawasan bersama antara Penyelenggara, Pemerintah Daerah, dan Aparat Penegak Hukum,” tentu pihak Bawaslu dan Pemda kabupaten Loteng tetap menginginkan pilkada loteng ini berjalan dengan baik sesuai yang diharapkan.” Tutupnya.

Penulis : Redaksi

Editor : Rosidi

Sumber Berita : Lombokdaily.net

🗂️🗂️🗂️🗂️LOMBOKDAILY TERKAIT

Bupati Pathul Menyadari Tidak Alergi Kritik 
Pengurus PKK Diharapkan Mendidik Anak Dikabupaten Loteng 
Kejari Praya MoU dengen BuMDES SE Loteng
Diskominfo Lombok Tengah dan BPS Jalin Kerja Sama Dorong Satu Data Daerah
Gubernur NTB Terima Audiensi Yayasan Karya Bakti United Tractors (UT) School
Tim Advokasi KONI Provinsi NTB Gegabah dan Keluar dari ADART, Ketum harus Bijak
Anggota Komisi III Dorong Pemda Serius Menangani Masalah Sampah
Komisi IV Dukung Pembangunan Sekolah Rakyat
Berita ini 10 kali dibaca

🗂️🗂️🗂️🗂️LOMBOKDAILY TERKAIT

Rabu, 16 April 2025 - 11:55 WIB

Bupati Pathul Menyadari Tidak Alergi Kritik 

Rabu, 16 April 2025 - 11:48 WIB

Pengurus PKK Diharapkan Mendidik Anak Dikabupaten Loteng 

Selasa, 15 April 2025 - 10:09 WIB

Diskominfo Lombok Tengah dan BPS Jalin Kerja Sama Dorong Satu Data Daerah

Selasa, 15 April 2025 - 09:44 WIB

Gubernur NTB Terima Audiensi Yayasan Karya Bakti United Tractors (UT) School

Senin, 14 April 2025 - 12:12 WIB

Tim Advokasi KONI Provinsi NTB Gegabah dan Keluar dari ADART, Ketum harus Bijak

🗂️🗂️🗂️🗂️LOMBOKDAILY TERBARU

Kesehatan Lombokdaily

Penyakit DBD Menjadi Perhatian Serius di Loteng

Rabu, 16 Apr 2025 - 20:34 WIB

Hukrim Lombokdaily

‎Pelaku Pencurian Hewan Ternak di Pujut Ditahan

Rabu, 16 Apr 2025 - 15:57 WIB

Pemerintahan Lombokdaily

Bupati Pathul Menyadari Tidak Alergi Kritik 

Rabu, 16 Apr 2025 - 11:55 WIB

Pemerintahan Lombokdaily

Pengurus PKK Diharapkan Mendidik Anak Dikabupaten Loteng 

Rabu, 16 Apr 2025 - 11:48 WIB