Oke Wiredarme Optimis Ruslan-Normal Unggul di Loteng

Jumat, 8 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LOMBOKDAILY.NET – Tim Oke Wiredarme terus bergerak untuk memenangkan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Lombok Tengah nomor urut 1 Ruslan Turmuzi-Lalu Normal Suzana (Ruslan-Normal).

Tim yang tersebar di banyak kecamatan di Lombok Tengah ini terus intens sosialisasikan segala program kerja Paslon Ruslan-Normal. Satu persatu kecamatan hingga level dusun dimasuki untuk terus bergerilya memenangkan Ruslan-Normal.

Oke Wiredarme mengatakan sudah satu bulan penuh dia bersama pasukan intens melakukan sosialisasi ke masyarakat memperkenalkan seluruh gagasan, visi-misi dan program kerja untuk membawa Lombok Tengah kembali normal.

“Kami sudah satu bulan penuh intens melakukan pendekatan ke masyarakat, memperkenalkan visi-misi, program kerja hingga gagasan Paslon 01 Ruslan-Normal untuk Lombok Tengah,” kata Oke, Selasa, 5 November 2024.

Oke mengatakan selama sebulan menyambangi masyarakat, terlihat betul animo masyarakat yang sangat berharap estafet kepemimpinan Lombok Tengah dilanjutkan oleh pasangan Ruslan-Normal.

Baca Juga :  Demokrat di Loteng Akan "Tarung" Pilkada Usung Calon Internal

“Ternyata masyarakat banyak sekali yang mendukung segala gagasan Ruslan-Normal. Sehingga saya optimis betul Paslon ini bisa unggul di Pilbup Loteng 2024,” ujarnya.

Tidak saja bersama pasukan, Oke dan Ruslan-Normal juga langsung menyambangi masyarakat. Mereka disambut positif dan mendapatkan dukungan masyarakat yang ditemui.

“Jadi masyarakat mendukung penuh gagasan Paslon 01 ini untuk Lombok Tengah lebih baik lagi,” kaya dia.

Oke mengatakan akan terus bergerak untuk memenangkan Paslon 01 ini di sisa waktu sebelum masa tenang.

Baca Juga :  Warga NU Lombok Barat Solid Menangkan Iqbal-Dinda di Pilgub NTB

“Di sisa waktu sebelum masa tenang ini kita terus bergerilya. Semua relawan terus bergerak dan semakin masif,” kata Oke.

Sebelumnya Oke mengatakan mendukung Ruslan-Normal karena memiliki kesamaan visi-misi dengan Paslon tersebut.

Oke optimis dengan segala program kerja yang ditawarkan pasangan tersebut bakal mampu membawa Lombok Tengah semakin maju dan menjadi episentrum pembangunan di NTB.

Penulis : Rossi

Editor : Redaksi

Sumber Berita : Lombokdaily.net

🗂️🗂️🗂️🗂️LOMBOKDAILY TERKAIT

Komisi IV DPRD Sampaikan Ranperda Fasilitasi Pesantren
Berkas Dinyatakan Lengkap, Kasus Ijazah Palsu Dilimpahkan Ke Jaksa
Safari Perdana Bupati Pathul Paparkan Program Target Serapan Gabah Petani 
Ibu Bupati Baiq Nurul Aini Pathul Bahri Hadiri Pembagian Paket Sembako di Kecamatan Batukliang
Sinergi Pemprov-Pemkab untuk Pendidikan yang Lebih Baik
Safari Ramadan di Sangiang-Wera, Bupati Bima Ajak Jamaah Perbanyak Ibadah
Bupati Loteng Pathul Bahri Buka Musrenbang RKPD Di 12 Kecamatan DiLoteng Untuk Tahun 2026
Pidato Pertama Bupati Sah Dilantik Presiden Prabowo Sejumlah Dewan Tidak Hadir
Berita ini 37 kali dibaca

🗂️🗂️🗂️🗂️LOMBOKDAILY TERKAIT

Jumat, 21 Maret 2025 - 16:33 WIB

Berkas Dinyatakan Lengkap, Kasus Ijazah Palsu Dilimpahkan Ke Jaksa

Senin, 17 Maret 2025 - 10:12 WIB

Safari Perdana Bupati Pathul Paparkan Program Target Serapan Gabah Petani 

Minggu, 16 Maret 2025 - 21:10 WIB

Ibu Bupati Baiq Nurul Aini Pathul Bahri Hadiri Pembagian Paket Sembako di Kecamatan Batukliang

Minggu, 16 Maret 2025 - 20:07 WIB

Sinergi Pemprov-Pemkab untuk Pendidikan yang Lebih Baik

Jumat, 14 Maret 2025 - 21:06 WIB

Safari Ramadan di Sangiang-Wera, Bupati Bima Ajak Jamaah Perbanyak Ibadah

🗂️🗂️🗂️🗂️LOMBOKDAILY TERBARU

Kepolisian Lombokdaily

Polres Bima Kota Patroli Malam dan Patroli Menjelang Sahur Di Bulan Puasa 

Rabu, 26 Mar 2025 - 09:31 WIB

Kepolisian Lombokdaily

Polri Periksa Saksi Tiga Oknum TNI Terkait Kasus Penjualan Senjata Api

Selasa, 25 Mar 2025 - 19:58 WIB

Kepolisian Lombokdaily

Sat Lantas Rutinkan Patroli Malam Hingga Subuh Cegah Balap Liar dan Balap Lari 

Selasa, 25 Mar 2025 - 19:51 WIB

Pemerintahan Lombokdaily

M Samsul Qomar terpilih kembali secara aklamasi

Selasa, 25 Mar 2025 - 18:14 WIB