KLPI Lombok Tengah Peringati HLUN ke-29, Wabup Ajak Lansia Hidup Sehat dan Bahagia

Senin, 2 Juni 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Lombokdaily.net -Kebugaran Lansia Pralansia Indonesia (KLPI) Kabupaten Lombok Tengah memperingati Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) ke-29. Dengan menggelar kegiatan senam, pemeriksaan kesehatan, penyuluhan gizi, serta pembagian sembako bagi sejumlah lansia.

Kegiatan yang dipusatkan di halaman Pendopo Wakil Bupati Lombok Tengah ini merupakan kerja sama antara KLPI Lombok Tengah, RS Cahaya Medika, dan Baznas Lombok Tengah. Sebanyak 50 lansia terlibat dalam kegiatan tersebut.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Acara dibuka dengan senam lansia pada pukul 07.00 WITA. Usai senam, kegiatan dilanjutkan dengan sambutan dan rangkaian acara seremonial. Ketua KLPI Lombok Tengah, Hj. Winarsih Nursiah, mengajak para lansia untuk tetap menjaga kebugaran dan kesehatan meski usia tak lagi muda.

Baca Juga :  Biar Semua Tau! Begini Langkah Cepat Miq Iqbal Atasi Ternak Antri di Pelabuhan

“Ada lima hal penting agar lansia tetap sehat dan bahagia, yakni rutin bergerak atau senam, makan makanan sehat, cek kesehatan secara berkala, menjaga berat badan, dan cukup istirahat,” ujar Hj. Winarsih.

Sementara itu, Wakil Bupati Lombok Tengah, Dr. H.M. Nursiah, S.Sos., M.Si., dalam sambutannya mengingatkan pentingnya menjaga gaya hidup sehat menjaga kebersihan, dan tetap bersosialisasi.

Baca Juga :  Sat Lantas Rutinkan Patroli Malam Hingga Subuh Cegah Balap Liar dan Balap Lari 

“Lansia dan pralansia harus rajin cek kesehatan, jaga pola makan, rajin olahraga, dan yang tak kalah penting adalah menjaga silaturahim serta tetap beribadah. InsyaAllah kalau ini dijaga, kita bisa tetap sehat, bugar, ceria, dan bahagia,” ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati secara simbolis menyerahkan bantuan paket sembako dari Baznas kepada para lansia. Penyerahan dilanjutkan dengan sesi foto bersama.

Kegiatan dilanjutkan dengan penyuluhan kesehatan oleh ahli gizi dari RS Cahaya Medika, Nyi Kadek Rika. Dalam materinya, ia menekankan pentingnya konsumsi gizi seimbang dan deteksi dini penyakit yang sering dialami lansia.

Baca Juga :  Ketua Komisi II Lalu Muhammad Akhyar Wakili Pimpinan DPRD Hadiri Rakor Di Makodim 1620/Loteng

“Kadang lansia mengabaikan kebutuhan gizi, padahal tubuh tetap membutuhkan nutrisi yang cukup agar tidak mudah lemah atau jatuh sakit,” jelas Nyi Kadek.

Setelah penyuluhan, para lansia menjalani pemeriksaan kesehatan gratis dan menerima pembagian susu. Sebelum pulang, masing-masing peserta juga mendapatkan paket sembako.

Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran lansia dan keluarga untuk lebih memperhatikan kesehatan fisik dan mental di usia lanjut. Pemerintah Kabupaten Lombok Tengah berkomitmen terus mendukung program-program yang berpihak pada kesejahteraan lansia dan pra lansia.|®|

Penulis : Rossi

Editor : Redaksi

Sumber Berita : Lombokdaily.net

🗂️🗂️🗂️🗂️LOMBOKDAILY TERKAIT

Tes Kebugaran Lansia, KLPI Gandeng Dinas Kesehatan Loteng
Iqbal Ajak kerja Sama Untuk Perbaikan Gunung Rinjani
Kejari Praya Ungkap Keberhasilannya Menyelamatkan Uang Pemda dari Pajak MBLM Rp 509.561.590
‎Oprasi Patuh Rinjani, polres Tilang 174 Pengendara Dalam Tiga Hari Operasi Patuh
Bupati Apresiasi Prestasi Baiq Nur Latifatuzzahrah Raih Juara 3 MTQM Unram
Komisi II, III dan IV DPRD Loteng Gelar Rapat Internal, Bahas Ranperda Prioritas 
Pemkab Lombok Tengah Gelar FGD Penyusunan Daftar Informasi Publik yang Dikecualikan
Memperingati Hari Rahman Rahim Day Bupati Santuni 2 Ribu Anak Yatim Piatu 
Berita ini 4 kali dibaca

🗂️🗂️🗂️🗂️LOMBOKDAILY TERKAIT

Sabtu, 19 Juli 2025 - 12:05 WIB

Tes Kebugaran Lansia, KLPI Gandeng Dinas Kesehatan Loteng

Jumat, 18 Juli 2025 - 18:24 WIB

Iqbal Ajak kerja Sama Untuk Perbaikan Gunung Rinjani

Kamis, 17 Juli 2025 - 16:13 WIB

Kejari Praya Ungkap Keberhasilannya Menyelamatkan Uang Pemda dari Pajak MBLM Rp 509.561.590

Kamis, 17 Juli 2025 - 13:57 WIB

‎Oprasi Patuh Rinjani, polres Tilang 174 Pengendara Dalam Tiga Hari Operasi Patuh

Selasa, 15 Juli 2025 - 11:00 WIB

Komisi II, III dan IV DPRD Loteng Gelar Rapat Internal, Bahas Ranperda Prioritas 

🗂️🗂️🗂️🗂️LOMBOKDAILY TERBARU

Kepolisian Lombokdaily

‎Polisi Evakuasi Penemuan Mayat di Aliran Sungai Kemulah

Sabtu, 19 Jul 2025 - 12:11 WIB

Pemerintahan Lombokdaily

Tes Kebugaran Lansia, KLPI Gandeng Dinas Kesehatan Loteng

Sabtu, 19 Jul 2025 - 12:05 WIB

Pemerintahan Lombokdaily

Iqbal Ajak kerja Sama Untuk Perbaikan Gunung Rinjani

Jumat, 18 Jul 2025 - 18:24 WIB