LMI Upayakan Penyelesaian Infrastruktur Irigasi Dompu Lewat Bendungan Tanjun

Selasa, 21 Januari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

♦DOMPU –Bendungan Tanjun yang berada di Desa Tanjun, Kecamatan Manggelewa, Kabupaten Dompu merupakan sumber irigasi di wilayah ini. Gubernur NTB terpilih Dr H Lalu Muhamad Iqbal (LMI) melihat masalah irigasi yang menghambat sektor pertanian di Dompu.

Nanang Suardi, warga Desa Tanjun, mengungkapkan ketidakpuasannya terhadap saluran irigasi yang belum selesai. Ia mengatakan, meskipun Bendungan Tanjun memiliki potensi besar untuk mengatasi permasalahan air di sektor pertanian, ketidakselesaan infrastruktur irigasi membuat masyarakat kesulitan mendapatkan air untuk mengairi sawah mereka.

“Bendungan ini seharusnya bisa memberikan manfaat besar, tapi kami masih kesulitan karena saluran irigasinya belum selesai,” katanya, Senin (20/1).

Gubernur NTB terpilih Dr H Lalu Muhammad Iqbal, bersama Kepala Balai Teknik Bendungan dan pejabat setempat, meninjau Bendungan Tanjun di Dompu. Kunjungan ini bertujuan untuk memantau perkembangan proyek irigasi yang terbengkalai sejak 2018.

Menanggapi keluhan tersebut, LMI mengungkapkan, kunjungannya kali ini bertujuan untuk meninjau langsung kondisi di lapangan dan merumuskan solusi yang tepat. Ia mengakui bahwa penyelesaian masalah tersebut tidak akan instan, tetapi pihaknya berkomitmen untuk mencari jalan keluar yang tepat.

Baca Juga :  Dapat "Suntikan" Dr.Rohmi, Relawan Loteng Makin Semangat!

“Kami datang untuk mendengar langsung dan mempelajari masalah yang ada. Kami berkomitmen untuk mencari solusi dengan melibatkan semua pihak terkait,” katanya.

Meskipun belum dilantik secara resmi, Dr. Iqbal bersama Wakil Gubernur NTB terpilih, Hj. Indah Damayanti Putri, telah berkomitmen untuk terjun langsung ke lapangan guna memahami lebih dalam berbagai permasalahan yang dihadapi masyarakat, termasuk masalah irigasi yang sangat krusial bagi sektor pertanian di Dompu.

Mantan Dubes Turki ini menekankan kolaborasi antara pemerintah provinsi, kabupaten, dan masyarakat sangat diperlukan untuk menyelesaikan masalah yang ada. Ia juga menegaskan pentingnya pendekatan yang lebih analitis dalam menyusun langkah-langkah yang efektif.

Baca Juga :  Menang Pilgub NTB, Presiden Prabowo Ucapkan Selamat Pada Lalu Iqbal

“Kami ingin mempelajari kondisi di lapangan sebelum merumuskan kebijakan atau langkah-langkah selanjutnya. Penyelesaian masalah ini memerlukan kerjasama dari berbagai pihak,” tegasnya.

Bendungan Tanjun, yang dibangun pada 2013 dengan kapasitas 13 juta meter kubik, dirancang untuk mendukung kebutuhan air irigasi bagi pertanian. Namun, hingga kini, bendungan yang seharusnya menjadi solusi utama belum dapat dimanfaatkan secara optimal. Salah satu penyebabnya adalah saluran irigasi yang belum rampung, yang menghambat distribusi air ke area pertanian.(*)

Penulis : Rossi

Editor : Redaksi

Sumber Berita : Lombokdaily.net

🗂️🗂️🗂️🗂️LOMBOKDAILY TERKAIT

Pantau Arus Mudik Lebaran, Gubernur Iqbal Pastikan Semua Berjalan Baik
Polres Bima Kota Patroli Malam dan Patroli Menjelang Sahur Di Bulan Puasa 
M Samsul Qomar terpilih kembali secara aklamasi
Komisi IV DPRD Sampaikan Ranperda Fasilitasi Pesantren
Dirut RSUD Praya Dr Mamang Berbagi Dengan Anak Yatim dan Orang Tua Jompo
Berkas Dinyatakan Lengkap, Kasus Ijazah Palsu Dilimpahkan Ke Jaksa
RESMI Lalu Firman Wijaya Terpilih Aklamasi sebagai Ketua KONI Lombok Tengah 2025-2029
Tingkatkan Keamanan Lebaran, Cabang BIL Gelar Pertemuan  Komite Keamanan Bandara
Berita ini 6 kali dibaca

🗂️🗂️🗂️🗂️LOMBOKDAILY TERKAIT

Kamis, 27 Maret 2025 - 16:27 WIB

Pantau Arus Mudik Lebaran, Gubernur Iqbal Pastikan Semua Berjalan Baik

Rabu, 26 Maret 2025 - 09:31 WIB

Polres Bima Kota Patroli Malam dan Patroli Menjelang Sahur Di Bulan Puasa 

Selasa, 25 Maret 2025 - 13:27 WIB

Komisi IV DPRD Sampaikan Ranperda Fasilitasi Pesantren

Minggu, 23 Maret 2025 - 21:50 WIB

Dirut RSUD Praya Dr Mamang Berbagi Dengan Anak Yatim dan Orang Tua Jompo

Jumat, 21 Maret 2025 - 16:33 WIB

Berkas Dinyatakan Lengkap, Kasus Ijazah Palsu Dilimpahkan Ke Jaksa

🗂️🗂️🗂️🗂️LOMBOKDAILY TERBARU

Politik Lombokdaily

Pantau Arus Mudik Lebaran, Gubernur Iqbal Pastikan Semua Berjalan Baik

Kamis, 27 Mar 2025 - 16:27 WIB

Kepolisian Lombokdaily

Polres Bima Kota Patroli Malam dan Patroli Menjelang Sahur Di Bulan Puasa 

Rabu, 26 Mar 2025 - 09:31 WIB

Kepolisian Lombokdaily

Polri Periksa Saksi Tiga Oknum TNI Terkait Kasus Penjualan Senjata Api

Selasa, 25 Mar 2025 - 19:58 WIB

Kepolisian Lombokdaily

Sat Lantas Rutinkan Patroli Malam Hingga Subuh Cegah Balap Liar dan Balap Lari 

Selasa, 25 Mar 2025 - 19:51 WIB